Langgar Gencatan Senjata, Hamas Tembakan Roket ke Israel
Kondisi Gaza berpotensi kembali memanas. Hal ini disebabkan tudingan Israel mengenai pelanggaran gencatan senjata oleh Hamas.
Menurut Militer Israel, Hamas telah menembakan roket ke negaranya.
Roket yang ditembakkan Hamas, diakui Israel berjumlah dua buah.
"Kelompok teroris secara nyata sudah melanggar gencatan senjata," sebut pernyataan resmi Militer Israel, seperti dikutip dari BBC, Jumat (8/8/2014).
Sampai saat ini, Faksi garis keras Palestina tersebut masih tutup mulut
soal tuduhan Israel. Diketahui, sebelum Israel mengeluarkan tudingan,
Hamas sudah menyatakan tidak mau memperpanjang gencatan senjata.
Tidak hanya itu, perang urat saraf juga dilontarkan Hamas. Hamas
menegaskan mereka siap menghadapi perang melawan Israel dalam waktu
yang lama.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar